Ethereum Siap Menuju $5,100? Breakout Terbaru Jadi Sinyal Bullish

Harga Ethereum (ETH) kembali menarik perhatian setelah berhasil menembus pola falling wedge pada 10 September lalu. Saat artikel ini ditulis (12 September), ETH diperdagangkan di atas $4,540, naik hampir 3% dalam 24 jam terakhir dan mencatat kenaikan mingguan sekitar 4,7%.

 

Kenapa Breakout ETH Penting?

 

Falling wedge adalah pola teknikal yang biasanya berakhir dengan kenaikan tajam. Dengan breakout ini, Ethereum membuka jalan menuju target $5,110, atau sekitar 12% lebih tinggi dari level saat ini.

 

Tapi bukan hanya chart yang bikin optimis. Ada dua faktor besar lain yang menopang kenaikan ETH:

 

Spot Holders Santai, Tidak Jualan
Data Spent Coins Age Band (SCAB) menunjukkan pergerakan ETH yang dijual justru turun 64,5% sejak awal September. Artinya, bahkan holder lama lebih memilih menahan koinnya. Ini menambah keyakinan bahwa rally ini lebih sehat.

 

Trader Derivatif Agresif Masuk
Rasio Taker Buy/Sell melonjak ke 1,17—level tertinggi dalam setahun. Angka ini menandakan order beli mendominasi, tanda ada banyak spekulasi bullish. Sebelumnya, lonjakan serupa memicu rally ETH dari $3,490 ke $4,750.

 

Level Penting yang Harus Diperhatikan

  • Resistance: $4,630 ➝ $4,790 ➝ $4,950 (puncak terakhir).
  • Support: $4,380 (utama) dan $4,279 (invalidasi breakout). Jika ETH jatuh di bawah $4,060, tren bisa berubah bearish.

 

Kombinasi holder yang enggan jualan + trader derivatif yang agresif menciptakan fondasi kuat bagi Ethereum. Selama support terjaga, peluang ETH menuju $5,100 terbuka lebar.

Buat trader, inilah saatnya memperhatikan level $4,630 dan $4,790 sebagai gerbang menuju kenaikan berikutnya.

 

Source: https://beincrypto.com/ethereum-price-breakout-confirmation-5100/

 

#ethereum #eth #hargaethereum #cryptonews #tradingcrypto #altcoin #cryptosignal #cryptoindonesia #investasicrypto #btceth #ethereumprice

 

 

Kami menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman browsing Anda, menayangkan iklan atau konten yang dipersonalisasi, dan menganalisis trafik kami. Dengan mengklik “Terima”, Anda menyetujui penggunaan cookie oleh kami. learn more Accept